Inilah 9 SSD Terbaik untuk PC dan Laptop, yang Bisa Anda Pilih!

0
Sumber: newegg.com

TEKNOSID.COM – Beberapa tahun belakangan SSD (solid-state drive) dicari pemilik komputer dan laptop untuk mengganti HDD atau menambah ruang penyimpanan baru. Dibandingkan HDD, harga SSD memang lebih mahal, tetapi kapasitasnya lebih terbatas. Meski demikian, SSD tetap dicari karena dinilai mempercepat kinerja PC atau laptop karena lancarnya akses memori yang terjadi.

Di pasaran sendiri, ada dua jenis SSD yang beredar, antara lain:

SSD SATA. SSD ini menggunakan antarmuka SATA (Serial – ATA) yang dibanderol dengan harga terjangkau. Kecepatan yang dihasilkan SSD SATA mencapai 500 MB/s (Sequential read) dan 160 MB/s (Sequential write). Sementara konektor penghubung dan motherboard yang dipakai masih sama dengan HDD;

SSD PCIe. Memakai antarmuka storage NVME (Non-Volatile Memory Express), jenis SSD ini ditujukan bagi Anda yang membutuhkan akses serba-cepat, karena kecepatan yang dihasilkan dapat mencapai 3.500 MB/s (Sequential read) dan 2.100 MB/s (Sequential write). SSD PCIe rata-rata dipakai user dari kalangan med-end ke atas mengingat harganya sangat mahal.

Penasaran dengan merek SSD yang paling direkomendasikan? berikut 9 SSD dengan kualitas terbaik yang bisa Anda beli

1. Intel Optane 905P

Sumber: newegg.com

Harga brand SSD ini cukup bervariasi, dari Rp7 juta hingga Rp32 juta! Namun, hal tersebut selaras dengan kecepatan yang diberikan. Betapa tidak? Begitu dipasang ke laptop atau PC, perangkat Anda akan punya kecepatan membaca data hingga 2.700 MB/s dan 2.200 MB/s untuk menulis.

Dengan performa sekencang itu, prosesor yang terdapat pada laptop maupun PC akan bekerja lebih efektif. Sayangnya, Intel Optane 905P belum beredar banyak di Indonesia. Jadi sambil menunggu, tak ada salahnya bagi Anda untuk menabung.

2. Intel Optane 900P

Sumber: anandtech.com

Belum sanggup membeli seri di atas? Intel Optane 900P dapat jadi pilihan alternatif dengan harga yang lebih terjangkau. SSD tersebut sudah didukung antarmuka PCIe 3.0 X4 NVMe yang bisa menghasilkan kecepatan membaca 2.500 MB/s dan kecepatan menulis 2.000 MB/s.

Anda yang sehari-hari mengerjakan tugas berat bisa memakai Intel Optane 900P untuk meringankan pekerjaan prosesor. Sementara untuk harga, Anda hanya perlu mengeluarkan bujet sebesar Rp3,5 juta untuk kapasitas 280 GB dan Rp7 juta untuk kapasitas 480 GB.

3. Samsung 970 Pro

Sumber: Samsung.com

SSD besutan Samsung ini dirancang menggunakan teknologi V-NAND dan pengontrol Phoenix teranyar pada form factor M.2 (2280). Kedua komponen inilah yang membuat Samsung 970 Pro menghasilkan kecepatan Sequential read sebesar 3.500 MB/s dan Sequential write sebesar 2.700 MB/s.

Pembuangan suhu panas pada Samsung 970 Pro juga sangat baik berkat pengontrol berlapis nikel yang disertai dengan penyebar panas. Kapasitas memori SSD ini bervariasi dari 512 GB hingga 2 TB dengan range harga dari Rp4juta sampai Rp12 juta.

4. Samsung 970 EVO

Sumber: Amazon.com

Bisa dikatakan Samsung 970 EVO mempunyai antarmuka NVMe terbaik dalam daftar ini. Dengan variasi harga dari Rp3 juta hingga Rp7 juta, SSD ini memiliki kecepatan membaca data sampai 3.400 MB/s dan kecepatan menulis hingga 2.500 MB/s.

Seperti pada Samsung 970 Pro, Samsung 970 EVO juga dibekali V-NAND dan Phoenix keluaran terbaru untuk mengoptimalkan performanya. Intelligent TurboWrite pada piranti ini juga akan melancarkan Anda saat bermain gim kelas atas maupun menyunting grafis dengan kualitas 4K dan 3D.

5. WD Black 3D

Sumber: storagereview.com

SSD produksi Western Digital ini tersedia dalam tiga pilihan kapasitas, antara lain 256 GB, 512 GB, dan 1 TB. Harganya sendiri bervariasi dari Rp1 juta hingga Rp5 juta per unit, menjadikan WD Black 3D sebagai salah satu SSD dengan harga bersahabat.

Namun, jangan salah, kemampuan kecepatan membaca dan menulis WD Black 3D tak kalah dengan merek lain. Dengan form factor M.2 2280 S3, antarmuka PCIe 3.0 x4, dan protokol NVMe 1.3, SSD ini memiliki Sequential read 3.400 MB/s dan Sequential write 2.800 MB/s.

6. Samsung SSD 960 Pro

Sumber: Newegg.ca

Kembali lagi ke keluarga Samsung, ada Samsung 960 Pro yang diproduksi untuk komputer keras atas. Wajar saja karena produk ini menawarkan arsitektur berbasis cutting edge 48-layer dengan Samsung V-NAND. Komponen ini yang memberikan performa generasi selanjutnya dalam format M.2 yang ringkas.

Kecepatan membaca dan menulis yang dihasilkan Samsung SSD 960 Pro masing-masing mencapai 3.500 MB/s dan 2.100 MB/s. Harga yang dibanderol pun lebih tinggi, yakni dari Rp9 juta sampai Rp18 juta dengan kapasitas 512 GB hingga 2048 GB.

7. Adata XPG SX8200 Pro

Sumber: pcper.com

Seri Adata ini merupakan salah satu SSD VVMe M.2 dengan kinerja tinggi dan cocok untuk komputer yang dipakai untuk gaming, merancang konten video, dan aktivitas berat lainya. Menyoal kecepatan, Adata mampu menghasilkan Sequential read 3.500 MB/s dan Sequential write 3.000 MB/s.

Bagaimana dengan variasi kapasitasnya? Adata XPG SX8200 Pro tersedia dalam kapasitas 256 GB sampai 1 TB. Namun harga SSD ini relatif terjangkau dibandingkan SSD sebelumnya, yakni dari Rp1 juta hingga Rp3 juta per unit.

8. Intel SSD 750

Sumber: Techspot.com

Intel selaku perusahaan prosesor kenamaan turut memproduksi SSD dengan kapasitas penyimpanan besar. Dalam hal ini, Intel SSD 750 mampu menghasilkan kecepatan membaca sebesar 2.500 MB/s dan kecepatan menulis sebesar 1.200 MB/s.

Selain itu, kombinasi empat jalur NVMe dengan PCIe 3.0 membuat Intel SSD 750 dapat digunakan untuk kebutuhan gaming, membuat konten, serta pekerjaan teknik yang relatif berat. Besarnya kapasitas yang tersedia pun beragam, dari 400 GB sampai 1,2 TB.

9. Samsung SSD 960 EVO

Sumber Samsung.com

Sepertinya Anda harus mempertimbangkan Samsung sebagai produsen SSD terbaik. Pasalnya, ada Samsung SSD 960 EVO yang dinilai mampu meningkatkan performa komputer berkat bantuan teknologi TurboWrite tanpa merusak komponen-komponen lainnya.

Selain menghasilkan kecepatan membaca 3.20 MB/s dan kecepatan menulis 1.900 MB/s, Samsung SSD 960 EVO juga sudah dilengkapi Thermal Guard yang bakal mencegah overheating. Anda dapat memilih kapasitas SSD 250 GB sampai 1 TB dari merek ini.

Itulah daftar rekomendasi SSD terbaik untuk komputer dan laptop. Semoga Anda menemukan tipe SSD yang sesuai dengan kebutuhan!

Penulis: PC
Editor: Fauzi

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here