Perbedaan Akun/Channel Youtube Pribadi vs Bisnis

2

TEKNOSID.COM – Sebelum membuat channel YouTube pastikan Anda sudah menentukan jenis apa yang digunakan, pasalnya ada dua jenis yang bisa dipilih dan dari kedua jenis tersebut memiliki perbedaan.

Channel YouTube ada dua jenis, yang pertama adalah akun Pribadi dan yang kedua adalah akun Bisnis, perbedaan akun tersebut memiliki kelebihan dan kekurangan masing-masing.

Perbedaan Akun Pribadi dan Bisnis

Channel Pribadi

Sumber Gambar: Support Google

 

  • Channel bersifat personal, hanya bisa digunakan oleh satu orang
  • Nama dan foto profil sesuai dengan akun Google yang dipakai, nantinya akan sama juga dengan (Gmail, Google Play Store dan semua produk Google lainnya)

Artinya akun pribadi ini cocok bagi Anda yang menggunakannya sendiri, dan tidak digunakan oleh banyak orang. Selain itu dari segi nama, tidak sebebas akun Bisnis, nama akan mengikuti sesuai dengan akun Google, dan tidak bisa menggunakan karaktor simbol, hanya Nama awal dan akhir saja, contohnya: Fauzi Channel

Channel Merek (Bisnis)

Sumber Gambar: Support Google
  • Akun bisa digunakan oleh banyak orang, maksudnya Anda bisa menambahkan pengelola pada channel tersebut, ada tiga role yang bisa Anda atur kepada orang-orang yang ditambahkan, diantaranya: Owner, Manager dan Communications Manager
  • Nama dan foto profil bebas, akun atau channel lain tidak akan berpengaruh.

Tipe akun ini sangat cocok bagi Anda memiliki pengelola, misalnya seperti editor dan manager. Serta dari pemilihan nama, Anda bebas memasukan karakter simbol dan huruf kapital dibagian tengah-tengah, contohnya seperti: WWW.TEKNOSID.COM, TeknosID, Teknos-ID, @TeknosID, TEKNOSID – Tips & Tricks

Baca juga: Akes dan Peran Owner, Manager dan Communications Manager di Youtube

Mungkin Anda penasaran apakah bisa pindah dari akun Pribadi ke Bisnis, atau sebaliknya? Jawabannya bisa, namun ada beberapa yang harus diperhatikan, untuk penjelasan lengkapnya Anda bisa lihat pada artikel ini:

 

 

2 COMMENTS

  1. Saya mau tanya, apakah akun youtube bisnis bisa di monetize juga seperti hal nya akun youtube pribadi???
    Terus, apakah 1 akun adsense bisa digunakan untuk 2 channel milik kita (1 channel pribadi, 1 nya lagi channel bisnis)??

    Mohon penjelasannya….

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here